FTIK UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember memiliki cita-cita untuk menjadi fakultas yang unggul dalam pengembangan keilmuan bidang pendidikan berbasis nilai-nilai islam nusantara. Cita-cita tersebut dapat dicapai dengan mengimplementasikan kebijakan-kebijakan yang telah dijabarkan pada sub-bab sebelumnya. Pada tataran implementasi, FTIK UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember menerapkan nilai-nilai dasar yang menjadi pijakan dalam setiap kegiatan, yaitu :
- Akademis
Seluruh sivitas akademik FTIK memahami, mencintai, dan menggunakan serta menampakkan sebagai ilmuwan, religius, dan cendekiawan pada masyarakat.
- Religius
Sivitas akademik FTIK wajib menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan menjalankan agama secara sungguh-sungguh sesuai petunjuk dalam al-Qur'an dan as-Sunnah.
- Disiplin
Sivitas akademik FTIK harus disiplin dalam berbagai aktivitas.
- Profesional
Sivitas akademik FTIK menghargai individu yang memiliki pengetahuan, kemampuan dan memahami cara mengimplementasikan pengetahuan dan menjalankan tugas sesuai tupoksinya
- Kreativitas
Sivitas akademik FTIK memiliki kreativitas sesuai dengan bidang keahliannya.
- Objektif
Sivitas akademik FTIK harus menjunjung tinggi nilai-nilai objektifitas dalam menyampaikan pendapat, baik lisan maupun tertulis, jujur apa adanya sesuai dengan kaidah ilmiah serta bertanggung jawab.
- Transparan
Sivitas akademik FTIK wajib menerapkan asas keterbukaan dalam menyelenggarakan kegiatan-kegiatan, baik di bidang akademik maupun non akademik.
- Akuntabilitas
Sivitas akademik FTIK dalam menjalankan tugas-tugas senantiasa dapat dipertanggungjawabkan, terukur luarannya, dan berbasis kinerja.
- Taat asas
Sivitas akademik FTIK senantiasa mengikuti dan mentaati semua peraturan, ketentuan, dan standar prosedur yang berlaku dan berkaitan dengan tugas-tugas pokok.
- Budaya mutu
Sivitas akademik FTIK senantiasa mengedepankan pelayanan kepada mahasiswa dan/atau masyarakat internal dan/atau eksternal kampus yang berorientasi mutu dan kepuasan stakeholder, senantiasa meningkatan mutu secara berkelanjutan.
- Budaya kearifan lokal
Sivitas akademik FTIK wajib menghargai, menjunjung tinggi pranata sosial, budaya dan adat-istiadat lokal.
Nilai-nilai tersebut merupakan landasan kinerja sivitas akademik FTIK UIN KHAS Jember dalam beraktivitas dan berkehidupan akademik. Implementasi kebijakan berbasis nilai-nilai di atas dilakukan dalam rangka mewujudkan kultur Islam Nusantara di lingkungan FTIK UIN KHAS Jember.