Benchmarking Prodi Tadris Matematika ke FMIPA UNY: Sepakati Kerja Sama Penguatan Kurikulum dan Riset Kolaboratif
Media Center FTIK - Program Studi Tadris Matematika Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember melaksanakan kunjungan kerja dan studi banding (benchmarking) ke Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Yogyakarta. Kegiatan yang berlangsung ini merupakan tindak lanjut implementasi Perjanjian Kerja Sama (PKS) di tingkat fakultas.
Fokus utama kegiatan adalah penandatanganan Rancangan Implementasi Kerja Sama (IA) yang mengatur detail benchmarking dan kolaborasi antar prodi. Penandatanganan ini dilakukan oleh koordinator prodi dari masing-masing universitas, yaitu Dr. Indah Wahyuni, M.Pd. selaku Koordinator Prodi Tadris Matematika UIN Khas Jember dan Dr. Kuswari Hernawati, M.Kom. selaku Koordinator Prodi S1 Pendidikan Matematika FMIPA UNY.
Kunjungan ini melibatkan delegasi dari Prodi Tadris Matematika UIN Khas Jember, yang terdiri dari 4 Dosen termasuk Koordinator Prodi Dr. Indah Wahyuni, M.Pd., bersama Muhammad Mukhlis, M.Pd., Afifah Nur Aini, M.Pd., dan Yusril Achmad Fatoni, M.Pd., serta didampingi 26 mahasiswa/i perwakilan HMPS Tadris Matematika.
Rombongan UIN Khas Jember disambut hangat oleh jajaran Dosen FMIPA UNY. Dosen UNY yang turut hadir dan memberikan sambutan dalam kunjungan ini, antara lain Prof. Dr. Tien Aminatun, M.Si. selaku Wakil Dekan Bidang Perencanaan, Keuangan, Umum dan Sumberdaya, dan Dr. Pujianto S.Pd., M.Pd. selaku Wakil Dekan Bidang Riset, Kerjasama, Sistem Informasi dan Usaha.
Secara lengkap, Dosen dan perwakilan dari UNY yang tercatat hadir dalam penyambutan dan diskusi implementasi kerja sama tersebut adalah:
-Prof. Dr. Tien Aminatun, M.Si.
-Dr. Pujianto S.Pd., M.Pd.
-Dr. Sri Andayani, M.Kom
-Dr. Kuswari Hernawati, M.Kom. (Koordinator Prodi)
-Dr. Retno Subekti, M.Sc.
-Supandi, M.Pd.
-Okto Priyanto, S.Pt.
-Witono Nugroho, M.Pd.
-Ratna Diah H, M.Pd.
-Perwakilan dari Himatika (HMPS UNY).
Kegiatan benchmarking ini bertujuan untuk saling mendukung dalam rangka mengagendakan kegiatan akademik, termasuk penyesuaian kurikulum, serta pelaksanaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat secara kolaboratif antara kedua prodi.
Prof. Dr. Tien Aminatun, M.Si., dalam sambutannya, menyampaikan harapan besar agar kerja sama ini berjalan berkelanjutan:
“Kami sangat senang dapat menyambut delegasi dari UIN Khas Jember. Kerja sama ini tidak hanya sebatas penandatanganan di atas kertas, tetapi kami berharap ini menjadi langkah awal yang konkret untuk melakukan riset bersama, pertukaran pengetahuan, dan terutama menciptakan iklim akademik yang lebih baik bagi mahasiswa dari kedua kampus.”
Melalui sinergi ini, kedua prodi berharap dapat memperkaya pengalaman akademik mahasiswa dan dosen, sekaligus memberikan kontribusi signifikan bagi peningkatan mutu pendidikan di Indonesia.



